Tidak berbohong atau yang biasa kenal dengan ungkapan jujur. Kalau mau diartiken secara istilah, pastinya sudah banyak orang tahu. Namun, apa arti kata jujur itu sendiri menurut para ahli?
Menurut Thomas Jefferson
Banyak sekali kata jujur yang bisa dimaknai. Salah satu kata jujur menurut para ahli yang diungkapkan oleh Thomas Jefferson merupakan bab pertama yang ada di dalam buku kebijaksanaan.
Pengertian menurut Thomas ini diketahui dari surat yang diberikan oleh Nathaniel Macon.
Menurut Benjamin Franklin
Berbeda dengan Thomas yang cukup panjang dalam memaknai arti kata jujur, Benjamin Franklin justru mengungkapkan kalau jujur merupakan kebijakan yang terbaik.
Menurut Nurul Zuriah
Pengertian jujur juga diungkapkan oleh ahli lainnya, yaitu Nurul Zuriah. Beliau mengungkapkan kalau Jujur adalah suatu nilai serta prinsip yang harus ditanamkan di dalam diri seseorang sejak pendidikan dasar.
Dari pengertian tersebut, Nurul Zuriah memberikan contoh seperti halnya kejujuran yang bisa dijumpai pada hasil koreksi ujian teman secara silang di dalam kelas.
Dharma Kesuma dkk
Pengertian jujur juga bisa kita jumpai yang diungkapkan oleh Dharma Kesuma. Di mana makna jujur merupakan keputusan dalam diri seseorang untuk mengungkapkan perasaannya , perbuatannya, atau kata-katanya.
Hal ini dimaksudkan untuk kenyataan yang benar-benar langsung terjadi dan tanpa dimanipulasi atau berbohong atau meniru agar meraih keuntungan dirinya sendiri.
Mohamad Mustari
Lain halnya dengan Mohammad Mustari, di mana kalau jujur adalah perilaku manusia yang disadari kepada usaha untuk menjadikannya sebagai orang yang bisa dipercaya baik dalam perkataan, pekerjaan maupun tindakan.