3 Mitos Tentang Pohon Beringin yang Buat Bulu Kuduk Merinding

 

ย 

Deskripsi

Pohon beringin terkenal dengan pohon yang memiliki banyak mitos misteri. Keberadaan mitos inilah yang membuat bulu kuduk merinding, mitos apa yang dimaksud?

 

Artikel

Selama ini keberadaan Beringin disekitar masyarakat, dianggap sebaik pohon keramat. Terlebih banyak informasi yang mengatakan bahwa pohon yang besar ini sudah memiliki umur yang cukup tua. Karenanya kesan mistis selalu lekat dengan keberadaan pohon beringin. Penampilan pohon yang rindang semakin melekatkan mitos yang sudah ada di masyarakat. Tidak pernah diketahui sejak kapan mitos ini dikenal. Namun, mitos ini tetap dipercaya hingga saat ini. Apakah mitos-mitos yang masih dipercaya hingga saat ini di masyarakat?

ย 

3 Mitos Pohon Beringin yang Lekat di Masyarakat

Beringin adalah salah satu lambang yang ada dalam pancasila, namun selain itu rupanya terdapat mitos dalam kehidupan masyarakat yang lekat. Adapun mitos yang dimaksud ada pada bagian berikutnya,

  1. Rumah Genderuwo

Banyak yang mempercayai bahwa keberadaan beringin di sekitar masyarakat, menjadi rumah bagi sosok hantu. Hantu yang dimaksud adalah genderuwo, karena banyaknya akar-akar panjang yang memberikan kesan menakutkan pada orang yang melihatnya. Kesan ini semakin lekat, karena orang zaman dulu terbiasa menyampaikan tentang mitos beringin berhantu.

  1. Tidak Boleh Mengencingi Pohon Beringin

Orang tua zaman dahulu selalu mengingatkan untuk tidak mengencingi pohon secara sembarangan. Utamanya pada pohon beringin, karena pohon ini dianggap ditinggali oleh mahluk halus. Karenanya jika menganggu atau mengencingi pohon akan menganggu penunggu rumah. Bahkan, konon anda akan diganggu oleh penunggu pohon tersebut.

  1. Tidak Boleh Bergelantungan di Akar Beringin

Mitos selanjutnya yang muncul adalah tidak boleh bergelantungan di sekitar akar beringin. Hal ini dianggap dapat memberikan nasib kurang baik pada pelakunya. Karena pelakunya akan bergantung hidup pada orang lain atau tidak mandiri. Jika tidak ingin hal ini terjadi, sebaiknya turuti nasihat para orang tua. Karena mungkin saja akar tidak kuat dan anda akan terjatuh.

Itulah mitos-mitos yang ada pada pohon Beringin yang ada di sekitar masyarakat. Jika tidak percaya dengan mitos ini tidak masalah namun perhatikan nilai-nilai yang ditinggalkan oleh orang tua. Karena mitos ini dibuat agar tidak mencelakai diri anda.

 

 

Leave a Reply