Mengenal Paus Orca, Ikan Paus Pembunuh Berbahaya

Paus orca (Orcinus orca) merupakan ikan paus pembunuh yang sangat berbahaya. Selama ini, ikan hiu dianggap sebagai predator puncak rantai makanan di lautan. Faktanya, ikan hiu putih yang ganas bisa diserang dan dimakan oleh paus orca.

Killer whale satu ini berasal dari famili lumba-lumba (delphinidae). Panjang maksimum tubuhnya bisa mencapai 9,8 meter.

Paus ini juga memiliki sirip punggung yang sangat tinggi hingga 1,8 meter. Nah, sirip inilah yang membuat paus orca mudah dikenali saat muncul ke permukaan.

Selain itu, giginya yang panjang dan tajam sangat cocok untuk berburu. Sasaran perburuannya adalah mamalia lain seperti singa laut, dugong dan anjing laut. Serta ikan, gurita, cumi-cumi dan burung laut yang berada didekat permukaan laut.

Selanjutnya, paus orca sangat mahir berburu karena memiliki kemampuan echolocation untuk mengetahui letak makanan di laut. Jadi, Anda tidak perlu heran jika paus ini termasuk salah satu predator tingkat satu di bumi.

Nah, demikian ulasan mengenai ikan paus pembunuh. Jadi, tetap jaga kewaspadaan dan menjauhlah dari lokasi keberadaannya untuk meminimalkan hal yang tidak diinginkan.