Seputar Pernikahan Muzammil Hasballah dan Sonia Ristanti Idris

Pernikahan merupakan moment yang sangat dinanti-nantikan oleh seseorang yang telah siap melepas masa lajangnya. Bila ditinjau dari sudut pandang agama, pernikahan adalah ibadah yang wajib dilaksanakan setiap laki-laki dan perempuan sesuai syariat agama. Selain untuk memenuhi syariat agama, pernikahan juga ditujukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Dalam hal ini, pernikahan harus disertai dengan niat yang tulus secara lahir dan batin demi kebahagiaan kedua mempelai.

Setiap orang pastinya menjalankan pernikahan dengan cara yang berbeda-beda. Ada yang memilih untuk melakukan pernikahan secara tertutup dan hanya mengundang kerabat, serta ada pula yang melakukan pernikahan dengan mengudang banyak tamu. Namun bagaimanapun pernikahan itu dilaksanakan, hal terpenting ialah sesuai dengan perintah agama dan disertai dengan niat beribadah.

Apabila kita membicarakan soal pernikahan, tentu saja tak jauh dari kehidupan para selebriti dan juga tokoh-tokoh ternama yang mana pernikahan mereka sering kali buming dan menjadi viral dimana-mana. Hal tersebut didukung dengan perkembangan teknologi digital yang semakin canggih. Dan belum lama ini, salah satu pernikahan yang cukup menyita perhatian publik ialah pernikahan antara Muzammil Hasballah dan Sonia Risanti Idris.

Siapa sihh yang belum kenal dengan Muzammil Hasballah?? Alumnus Institut Teknologi Bandung yang terkenal melalui suara merdunya dalam melantunkan ayat-ayat suci Al Quran ini tentunya sudah tak asing bagi masyarakat Indonesia khususnya kaum wanita. Sebagian dari Anda mungkin sudah mengetahui bahwa pria kelahiran Kota Sigli tersebut resmi melepas masa lajangnya pada Hari Jum’at tanggal 7 Juli 2017 yang lalu. Ia menikahi dara yang rupanya juga berasal dari Aceh. Bagi Anda yang ingin mengetahui seputar pernikahan mereka, sudah sepatutnya Anda membaca artikel ini sampai tuntas karena akan dibahas detail mengenai pernikahan mereka. Namun sebelum beranjak membahas lebih jauh mengenai pernikahan mereka, ada baiknya jika kita membahas mengenai profil kedua mempelai terlebih dahulu.

Profil Lengkap Muzammil Hasballah dan Sonia Risanti Idris

Mungkin sebagian dari Anda telah mengenal lebih dekat mengenai sosok Muzammil Hasballah. Namun, sudah tahukah Anda tentang latar belakang istrinya yang diketahui memiliki nama Sonia Ristanti Idris tersebut?? Jika Anda penasaran maka simak dan bacalah penjelasan berikut.

  1. Profil Muzammil Hasballah

Terlebih dahulu kita akan membahas mengenai profil Muzammil Hasbullah. Bagi Anda yang merasa sudah memiliki cukup informasi mengenai pria tersebut, maka Anda bisa melewati bagian ini.

Seperti yang telah disinggung di atas bahwa Muzammil Hasbullah merupakan pria kelahiran Kota Sigli. Ia dilahirkan di Desa Paya Tijue, Kemukiman Gampong Lhang, Kecamatan Pidie pada Tanggal 21 September 1993. Ia merupakan anak terakhir dari tiga bersaudara. Kakak tertuanya berjenis kelamin perempuan dan bernama Anna Sofya. Sementara itu kakak keduanya berjenis kelamin laki-laki dan bernama Muhammad Hanif.

Pria yang sekarang berusia 25 tahun tersebut merupakan buah hati dari pasangan Drs. H. Hasballah Usman (alm) dan Dra. Hj. Hasnidar Sulaiman. Berkat didikan dari kedua orang tuanya yang berprofesi sebagai guru, Muzammil tumbuh menjadi seorang pria yang cerdas dan berakhlak mulia. Sejak kecil, Muzammil dan kedua kakaknya selalu dididik untuk disiplin dalam segala hal. Ibunya yang merupakan seorang guru MAN selalu mengajarkan anak-anaknya untuk belajar mengaji dan taat beribadah. Maka dari itu, tak heran rasanya jika Muzammil Hasballah memiliki suara emas yang membuat siapapun jatuh hati padanya. Hal ini dibuktikan ketika Muzammil Hasballah dan Sonia Ristanti Idris menukarkan cincin nikah dan menjalin ikatan pernikahan. Kala itu banyak kaum wanita yang merasa kehilangan dan patah hati.

Setelah tamat belajar di bangku Taman Kanak-Kanak, Muzammil meneruskan pendidikannya di MIN Tijue, kemudian SMP YPPU Sigil, dan SMA Negeri 10 Fajar Harapan di Banda Aceh. Terakhir, Muzammil Hasballah diketahui melanjutkan studi di Institut Teknologi Bandung (ITB) Program Studi Teknik Arsitektur dan lulus pada Tahun 2015. Di samping pintar mengaji, ia juga selalu mendapatkan juara kelas sejak MI. Pria berdara Serambi Mekah ini juga aktif di jejaring media sosial dan memiliki banyak pengikut. Sejak unggahan videonya menguncang dunia maya pada 2016 silam, Muzammil semakin dikenal di kalangan masyarakat dan berkali-kali didaulat untuk menjadi imam sholat di beberapa Masjid terkemuka.

  1. Profil Sonia Ristanti Idris

Pada bagian ini kita akan membahas mengenai Sonia Ristanti Idris yang merupakan istri dari Muzammil Hasballah untuk mengobati rasa penaaran Anda. Maka dari itu langsung saja simak dengan seksama penjelasan mengenai profil Sonia berikut ini.

Sonia Ristanti Idris, gadis yang dinikahi Muzammil Hasballah, merupakan seorang wanita yang lahir di Kabupaten Bireuen, Aceh. Wanita bercadar yang kini menjadi istri sah Muzammil ini ternyata adik kelas dari Muzammil sendiri. Tak banyak yang tau ternyata Sonia Ristanti juga merupakan penghafal Al Quran seperti Muzammil. Keduanya diketahui bersekolah di SMA yang sama yakni SMA Negeri 10 Fajar Harapan di Banda Aceh. Namun, setelah lulus dari bangku SMA, keduanya tak lagi menempuh di lembaga pendidikan yang sama. Dari akun media sosialnya, Sonia diketahui menempuh pendidikan tinggi di Universitas Syiah Kuala Jurusan Teknik Geofisika. Setelah lulus pada tahun 2017, Sonia Ristanti langsung dipinang oleh Muzammil untuk dijadikan sebagai istrinya.

Dara yang lahir pada tanggal 26 Februari 1995 ini menamatkan Sekolah Dasarnya di Mantang Glumpang Dua. Ia juga menempuh dan menamatkan SMP di SMP Negeri 1 Matang Glumpang Dua Bireuen. Ayahnya yang bernama Idris K berprofesi sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Simeulue. Sementara itu, ibunya bekerja sebagai guru di SMP Negeri 1 Teupah Tengah, Simeulue. Sonia juga mempunyai kakak laki-laki yang brnama Daniel Rinanda yang merupakan vokalis salah satu tim Nasyid terkenal di Aceh.

Itulah sedikit informasi mengenai profil Muzammil dan istrinya. Dari informasi yang didapat, Muzammil Hasballah dan Sonia Ristanti Idris menetap di Kota Bandung, Jawa Barat pasca pernikahan mereka.

Fakta-Fakta Menarik Terkait Pernikahan Muzammil Hasballah dan Sonia Ristanti Idris

Pernikahan iman sholat yang banyak digandrungi kaum perempuan ini rupanya memiliki fatka-fakta menarik dibalik suksesnya pernikahannya. Adapun beberapa fakta menarik yang terjadi selama pernikahan Muzammil ialah sebagai berikut:

  1. Banyak Para Netizen yang Patah Hati

Seperti yang telah diketahui bahwa Muzammil Hasballah sangat diidam-idamkan banyak wanita. Tentu saja berita pernikahan antara Muzammil Hasballah dan istrinya, Sonia, sontak membuat banyak para fansnya patah hati. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya netizen yang berkomentar di akun instragram milik Muzammil Hasballah. Beberapa tanggapan netizen terhadap pernikahan mereka ialah sebagai berikut:

Elsiavia “lagii galau berat ikii.. Hancur hati adek bang”

Fewazehalahh “Patah Hati Jadinya…

Sinta_Sirrlnilah “Hari seluruh para wanita patah hati lelaki yg diimpikan telah menikah”

Sumbernenengsafitri “Patah hati!!! Yahhh mungkin dia bukan jodoh anakku. Gagal punya mantu hafidz yang menggetarkan hati dan jiwa. @muzammilhb

Arimiaanggraeni “Sisakan satu yang kaya gini tolong…”

Desi_nur “Kenapa foto ini sangat menggetarkan hati, terharu sekali litany..

Oktarizkaokky “aaahh muzammil tiap berbuka puasa selalu dengerin dia ngaji, adem. Eh taunya udah jadi suami orang…”

Selain komentar tersebut, masih banyak lagi komentar-komentar bernada patah hati yang memenuhi kolom komentar pada unggahan foto Muzammil Hasballah dan Sonia Ristanti Idris. Disamping komentar yang berbau pata hati, banyak juga netizen yang mendoakan pernikahan mereka seperti berikut ini:

Witaabsolute “Barakallah hulakuma wabaraka ngalaika wajama’a bainakuma fii khair, Aamiin”

Rahmayanti”Serasi sekali semoga jadi keluarga yang sakinah mawadah dan warohmah ya ka amiin”

Sitiumaryati “Barakallah, semoga sakina mawadah wa rahmah @muzammilhb”

Jim_solat_dimasjid “selamat pengantin bRu omm moga kekal Jannah aamin

Itulah beberapa komentar yang dilontarkan oleh beberapa netizen yang patah hati dan yang mendoakan pernikahan mereka.

  1. Sonia Ristanti Idris adalah adik Kelas Muzammil Hasballah semasa SMA

Mungkin tidak banyak yang mengetahui bahwa Sonia Ristanti Idris adalah adik kelas Muzammil Hasballah semasa duduk di bangku SMA. Keduanya menempuh pendidikan Sekolah Mengengah Atas di SMA Fajar Harapan Banda Aceh. Hal tersebut tentu saja membuat banyak kula muda yang merasa baper akan pernikahan mereka. Meskipun tergolong masih muda, dimana Muzammil menikah pada usia 24 tahun dan Sonia berusia 22 tahun, keduanya sudah siap lahir dan batin untuk menempuh hidup yang baru.

  1. Muzammil Mendaji Imam Sholat Subuh Berjamaah Sebelum Akad

Pada saat sholat subuh sebelum melakukan Akad Nikah, Muzammil Hasballah ditunjuk untuk menjadi imam Sholat Subuh berjama’ah di Masjid AL Ma’mur (Oman), Banda Aceh. Muzammil tampak gagah dengan balutan gamis berwarna abu-abu kehitaman dan sorban hijau yang menghiasi lehernya. Ia sangat khusyu dalam memimpin Sholat Subuh berjama’ah tersebut. Dengan lantunan baca’annya yang menggetarkan jiwa, ratusan jama’ah yang turut hadir pun terlihat sangat khusyu’ dalam sholat tersebut.

  1. Mengundang Tamu Untuk Mengikuti Sholat Subuh

Bagi Anda yang sudah menikah, pastinya Anda mengundang para tamu untuk menyaksikan prosesi akah nikah atau bahkan hanya pada saat resepsi saja. Namun, pada pernikahan Muzammil Hasballah dan Sonia Ristanti Idris dilakukan dengan berbeda. Selain mengundang tamu-tamunya untuk menyaksikan akad nikah, mereka juga mengundang para tamunya untuk turut menjalankan ibadah Sholat Subuh terlebih dahulu. Di samping memberikan undangan kepada rekan-rekan dan keluarganya, Muzammil juga memberikan undangan secara terbuka untuk umum melalui akun instagramnya. Seusai melakukan Sholat subuh, Muzammil dan Sonia menjalani akad nikah dan disaksikan para jama’ah yang hadir.

  1. Muzammil Mengucapkan Akad dengan Sekali Tarikan Nafas

Berdasarkan video yang diunggah di Youtube, Terdengar bahwa Muzammil mengucapkan akad nikah dalah sekali tarikan nafas. Kalimat akad yang terbilang cukup panjang itu diucapkan Muzamil dengan sangat percaya diri dan penuh penghayatan.

  1. Sonia Ristanti Idris Baru Saja Lulus Kuliah

Fakta menarik lainnya yang membubuhi cerita pernikahan penghafal Quran muda ini ialah usia keduanya yang terbilang masih muda. Bahkan istri Muzammil, Sonia Ristanti Idris, baru saja wisudah dan lulus kuliah dari Universitas Syiah Kuala. Tak selang lama setelah Sonia lulus, Muzammil langsung meminang dan menikahinya.